Karangasem-Polsek Selat. Bhabinkamtibmas Desa Pering Sari Aipda I Made Sumerta melaksanakan monitoring giat posyandu Balita dan Lansia di Dusun Padangaji Tengah, Desa/Kecamatan Selat Kabupaten Karangasem, Senin 21/11/22
Giat Posyandu untuk mendukung program pemerintah, dalam menjaga kesehatan ibu dan anak mencegah gizi buruk terhadap anak.
Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas memberikan pesan-pesan Kamtibmas menjaga keamanan di lingkungannya. Memberikan himbauan agar tetap menerapkan protokol kesehatan terutama memakai masker ditempat kerumunan cegah penyebaran atau tertular dari covid 19.
"Kami hadir ditengah-tengah masyarakat, dalam setiap kegiatan yang ada menjalin rasa kebersamaan dan hubungan yang harmonis, sehingga kebersamaan dalam menciptakan situasi aman bisa diwujudkan," ucap Aipda I Made Sumerta
Sementara itu, Kapolsek Selat AKP Bambang Haryanto, SH menyatakan, sangat mendukung upaya-upaya yang dilakukan Bhabinkamtibmas dan diharapkan upaya tersebut dapat mewujudkan kamtibmas yang aman dan kondusif," ucapnya (*)
Posting Komentar