Pasuruan,
Delapanenam.com | Acara Ulang Tahun LSM Penjara Indonesia
yang ke 5, mulai di buka pagi ini sekitar pukul 07.00 Wib, di Desa Tejowangi
Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Sabtu 09/09 2017.
Rangkaian acara yang rencanya di selenggarakan hingga larut malam nanti itu, diawali
dengan jalan santai pada pagi hari yang dibuka untuk umum dengan beragam Door
Prize Jutaan rupiah.
Kesempatan itu tidak di sia-siakan masyarakat
sekitar Purwosari, untuk ikut acara yang diadakan satahun sekali itu. Bahkan
terlihat banyak juga warga yang datang, dari beberapa wilayah Kabupaten
Pasuruan, Mulai dari Pasrepan, Grati, bahkan perbatasan Pasururuan - Probolinggo.
Mereka datang ke tempat acara jalan santai guna
berpartisipasi dalam memeriahkan Hari Jadi salah satu LSM di Indonesia yang
Ketua umumnya berada di Pasuruan ini. "Saya datang pagi-pagi dari gunung
pak, ingin berpatisipasi memeriahkan acara ini dan berbaur bersama masyarakat
lainnya dalam jalan santai, " ujar Subhan salah satu warga Pasrepan.
Nampak Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora)
Kabupaten Pasuruan hadir untuk menggantikan Bupati Irsyad Yusuf yang tidak bisa
hadir karena masih ada di luar Jawa. Namun pada kesempatan tersebut Irsyad mengamanahkan kepada panitia uang sebesar 5
Juta Rupiah untuk membantu lebih meriahnya acara. Sebelum acara dibuka, beberapa panitia memberikan
sambutan dihadapan para undangan dan pengunjung jalan santai yang jumlahnya
Ratusan bahkan Ribuan. .

Kepada media, Luqman Hakim selaku Panitia
penyelenggara mengatakan, bahwa tema yang diusung dalam acara kali ini adalah “
Masa Depan Negeri Berada Di Pundak Pemimpin Yang Bebas Korupsi.
Di sela-sela acara Luqman juga mengatakan, acara ini
digelar agar bisa berbagi kebahagiaan bersama masyarakat "Kami sangat
senang bisa berbaur bersama masyarakat dalam acara ini, saya harap ini bisa
memupuk perjuangan kami dalam menyampaikan aspirasi rakyat" Kutip luqman
Hakim, yang merupakan Ketua DPC Pasuruan. Dia juga menambahkan, lembaganyanya akan
selalu bersinergi membangun Indonesi yang bersih dari Korupsi. "Mari kita
pantau bersama-sama mulai dari bawah hingga tingkat atas, Sebagaimana Moto
kami, BERANI KORUPSI SIAP MASUK BUI" ujar lelaki yang yang terkenal garang
itu.
Usai sambutan sambutan, pemotongan pita dilakukan,
Rudi Hartono selaku Ketua Umum Lsm Penjara Indonesia sekitar pukul 08.00 Wib. Hal
itu sebagai simbol acara HUT lembaganya telah dibuka pagi ini dan akan dilangsungkan
hingga larut malam nanti.
Informasi yang didapat wartawan dilapangan, puncak acara HUT LSM Penjara Indonesia ini, akan ditutup dengan hiburan salah satu Orkes terkenal di Jawa Timur dengan artis cilik yang namanya saat ini sedang naik daun. (Tim)
Informasi yang didapat wartawan dilapangan, puncak acara HUT LSM Penjara Indonesia ini, akan ditutup dengan hiburan salah satu Orkes terkenal di Jawa Timur dengan artis cilik yang namanya saat ini sedang naik daun. (Tim)
Posting Komentar